PT. MEGA CITRA BESTARI

Cara Mengatasi MCB Turun Saat Menggunakan Oven Listrik

Orang-orang akan mencari cara untuk mengatasi MCB turun atau juga sering disebut sebagai listrik mati. Hal ini sering terjadi ketika penggunaan daya terlalu tinggi seperti menggunakan oven listrik dalam pemakaian rumah. 

Jarang sekali ditemukan ada rumah yang memasang daya tinggi hanya untuk penggunaan sehari-hari. Beda lagi jika rumah tersebut digunakan sebagai tempat memproduksi suatu barang seperti toko kue rumahan. 

Bahkan tempat pembuatan roti rumahan juga jarang menggunakan alat elektronik seperti oven listrik tersebut. Pengusaha tersebut lebih memikirkan pemakaian oven kompor dibandingkan oven listrik yang memakan lebih banyak biaya. 

Umumnya oven listrik memiliki daya tinggi bergantung pada jumlah elemen panasnya dan minimal yaitu 400 watt. Namun saat ini, penggunaan satu elemen panas dalam oven listrik saja tidak cukup maka daya yang digunakan juga mencapai 1400 watt. 

Lantas ketika Anda menggunakan oven dengan daya tersebut di rumah maka besar kemungkinan listrik akan mati. Jangan takut, ada beberapa cara yang bisa Anda gunakan dalam mengatasi MCB turun.

Apa Itu MCB (Miniature Circuit Breaker)

Sebelum mengetahui cara mengatasinya, maka Anda harus mengenal terlebih dahulu apa itu MCB atau kepanjangannya yaitu Miniature Circuit Breaker. MCB memiliki peran penting dalam listrik rumah tangga dan jenis bangunan lainnya. 

Saat melakukan instalasi listrik maka fungsi dari MCB tidak boleh ketinggalan dan menjadi syarat pentingnya. Adapun tujuan dari MCB ini adalah memutus aliran arus listrik ketika terjadi arus yang berlebihan atau disebut juga konsleting.

MCB ini sebagai alat otomatis memutus arus listrik juga menjaga keamanan pada pemakaian listrik di segala jenis bangunan. Banyak yang salah paham dengan MCB karena sering dianggap sama dengan sekering padahal prinsip kerjanya berbeda. 

Akan tetapi pada umumnya penggunaan MCB dengan sekering (fuse) sama persis yaitu sebagai komponen keamanan listrik. Maka yang membuat kedua komponen ini berbeda adalah penggunaan setelah terjadi konsleting. 

Sekering ketika korsleting atau beban yang berlebih terjadi maka akan diputus secara otomatis dan harus diganti baru. Berbeda dengan MCB yang tidak perlu diganti baru karena bisa diaktifkan kembali setelah masalah sudah diatasi. 

Maka dari itu ada cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi MCB turun saat penggunaan alat-alat elektronik dalam pemakaian berlebih. Cara kerja dari MCB yaitu menggunakan dua prinsip kerja Thermal dan Magnetic Tripping. 

Kedua prinsip kerja tersebut akan disesuaikan dengan adanya gangguan yang terjadi pada rumah Anda. Ketika terjadi overload maka MCB menggunakan prinsip kerja Thermal Tripping, dan ketika terjadi korsleting maka menggunakan prinsip kerja Magnetic Tripping. 

Cara Mengatasi MCB Turun yang Bisa Diterapkan

Ketika listrik mati, maka biasanya Anda akan bolak-balik menyalakan listrik dengan tombol pada MCB atau mungkin saja kebingungan bagaimana menyiasatinya. Di bawah ini ada beberapa cara yang bisa Anda terapkan dalam menyelesaikan masalah tersebut. 

  1. Menambah Daya 

Cara paling mudah dan umum yang sering digunakan oleh masyarakat di Indonesia ketika terjadi masalah listrik mati atau MCB turun adalah menambahkan daya. Akan tetapi penambahan daya ini bukan solusi paling tepat. 

Karena biasanya akan menaikkan tagihan listrik. Hal ini tentu tidak akan diinginkan oleh sebagian kaum, apalagi jika pemakaiannya membengkak dan akibat hilangnya tarif subsidi. 

  1. Melakukan Pemeriksaan Ampere MCB

Cara mengatasi MCB turun selanjutnya adalah melakukan pemeriksaan dari ampere MCB tersebut. Jika masih memungkinkan, maka Anda bisa mengganti MCB dengan ampere yang lebih besar. 

Akan tetapi cara satu ini tidak dianjurkan jika pemasangan dari MCB tersebut sudah dalam keadaan normal. Maka melakukan instalasi MCB dengan ampere yang lebih besar harus dengan orang yang sudah ahli. 

  1. Memesan Trafo Step Down

Selanjutnya adalah cara yang dianggap paling mudah, namun juga akan membuat kerja oven listrik menjadi lebih lambat untuk mencapai suhu maksimal. Dimana cara tersebut adalah memesan trafo yang step down.

Anda bisa mengatasi MCB turun dengan voltase output dari 220V, 180V, dan 160V. Ketika memesan trafo step down maka daya yang akan dihasilkan akan menurun dan membuat MCB tidak mudah turun. 

  1. Memasang Dimmer

Terakhir Anda bisa menggunakan cara ini yaitu dengan memasang alat tambahan dimmer. Namun, Anda harus menemukan dimmer dengan kapasitas minimal 2x lebih besar dari daya pada oven listrik Anda. 

Karena jika dipasang dimmer yang lebih kecil maka lebih cenderung mudah hangus dan tidak akan berfungsi dengan baik. 

Dengan cara diatas berarti Anda tidak bisa terburu-buru menggunakan oven dengan suhu maksimal. Anda harus menunggu beberapa menit hingga suhu bakar yang diinginkan tercapai dan dianjurkan. Akan tetapi tidak mengurangi fungsi oven listrik setelah berada pada suhu bakar yang sudah dianjurkan. Alat tanpa kompresor bisa menggunakan cara di atas ini ketika terjadi kelebihan kapasitas untuk mengatasi MCB turun pada pemakaian oven listrik.

PT Mega Citra Bestari merupakan authorized distributor Schneider dan Hager di Indonesia yang tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Anda tidak perlu ragu lagi untuk memesan MCB Schneider dan MCB Hager dengan kualitas terbaik di PT Mega Citra Bestari. Segera lakukan pemesanan dengan cara menghubungi kontak yang telah kami sediakan.